Inilah 6 Amalan yang Pahalanya Setara dengan Ibadah Haji
Haji adalah ibadah yang suci dan memiliki tingkatan pahala bagi umat Muslim. Tetapi, tidak semua orang bisa melakukan haji karena persyaratan yang tidak terpenuhi. Anda tidak perlu khawatir, inilah 6 amalan yang pahalanya setara dengan ibadah haji. Ada amalan yang setara dengan haji yang bisa Anda terapkan.
Lalu, amalan apa saja yang termasuk dalam ibadah dengan pahala yang setara dengan melaksanakan haji? Artikel ini punya jawabannya. Baca dan simak poin-poin penjelasan di bawah ini.
Inilah 6 Amalan yang Pahalanya Setara dengan Ibadah Haji
Sebagai umat Muslim, pahala tidak datang hanya dari satu ibadah saja, namun bisa datang dari hal-hal kecil yang Anda lakukan. Haji menjadi salah satu ibadah yang dapat memberikan pahala besar bagi kaum Muslim. Tetapi, inilah 6 amalan yang pahalanya setara dengan ibadah haji dan bisa Anda laksanakan setiap saat.
Baca Juga: Beda Haji dan Umroh, Hukum, Rukun serta Waktu Pelaksanaannya
1. Ibadah Sholat 5 Waktu
Pertama, ibadah umat Islam yang tentunya akan mendulang pahala sangat besar adalah ibadah sholat wajib 5 waktu. Berdasarkan kutipan dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW pernah bersabda bahwa,
مَنْ مَشَى إِلَى صَلَاةٍ مَكْتُوبَةٍ فِي الْجَمَاعَةِ فَهِيَ كَحَجَّةٍ = وَ مَنْ مَشَى إِلَى صَلَاةٍ تَطَوُّعٍ فَهِيَ كَعُمْرَةٍ نَافِلَةٍ
Kutipan tersebut memiliki arti, “Siapa yang berjalan menuju shalat wajib berjemaah, maka ia seperti berhaji. Siapa yang berjalan menuju shalat sunnah, maka ia seperti melakukan umrah yang sunnah.” (HR. Thabrani).
Selain itu, terdapat juga hadits yang menjelaskan tentang amalan ibadah shalat yang setara dengan ibadah haji sebagaimana disebutkan oleh Abu Umamah,
من خرج من بيته متطهرا إلى صلاة مكتوبة فأجره كأجر الحاج المحرم، ومن خرج إلى تسبيح الضحى لا ينصبه إلا إياه فأجره كأجر المعتمر
Hadits riwayat ini menjelaskan bahwa, “Siapa yang keluar dari rumahnya dalam keadaan suci untuk menunaikan shalat fardhu akan diberikan pahala ibadah haji. Sementara orang yang keluar rumah untuk mengerjakan shalat dhuha, dan tak ada tujuan lain selain itu, maka akan diberikan pahala umrah.” (HR. Abu Daud).
Inilah 6 amalan yang pahalanya setara dengan ibadah haji, salah satunya ada melaksanakan ibadah fardhu dan sunnah. Pahala akan semakin besar jika Anda melakukan ibadah shalat secara berjamaah.
2. Melakukan Zikir Subuh
Selanjutnya, inilah 6 amalan yang pahalanya setara dengan ibadah haji lainnya yaitu melakukan zikir pagi saat subuh. Kegiatan ini telah tertuang pada sabda Rasulullah SAW sesuai dengan riwayat Anas sebagai berikut,
من صلى الغداة في جماعة ثم قعد يذكر الله حتى تطلع الشمس، ثم صلى ركعتين كانت له كأجر حجة وعمرة
Sabda Rasulullah tersebut menjelaskan bahwa, “Siapa yang mengerjakan shalat subuh berjamaah, kemudian dia tetap duduk zikir sampai terbit matahari dan setelah itu mengerjakan shalat dua rakaat, maka akan diberikan pahala haji dan umrah.” (HR. At-Tirmidzi).
Baca Juga: Keistimewaan Sholat Sunnah Fajar dan Waktu yang Tepat
Berdasarkan sabda tersebut, amalan yang setara dengan ibadah haji dan umroh adalah dengan melakukan shalat isyraq. Berikut ini adalah tata cara untuk melaksanakan ibadah isyraq.
Melaksanakan dan nikmati keistimewaan shalat subuh dan amalannya dengan berjamaah di masjid.
Lalu, berdiam untuk melakukan zikir dan melakukan kegiatan bermanfaat lainnya.
Saat matahari mulai tinggi, melaksanakan ibadah shalat isyraq dua rakaat, atau laksanakan shalat dhuha lebih awal.
3. Mendalami Ilmu Agama di Masjid
Inilah 6 amalan yang pahalanya setara dengan ibadah haji yang ketiga, berangkat menuju masjid dengan tujuan untuk menambah ilmu agama. Mengutip dari Abu Umamah RA menyebutkan bahwa Rasulullah SAW pernah bersabda tentang ini. Rasulullah mengatakan,
مَنْ غَدَا إِلَى الْمَسْجِدِ لَا يُرِيدُ إِلَّا أَنْ يَتَعَلَّمَ خَيْرًا أَوْ يُعَلِّمَهُ، كَانَ لَهُ كَأَجْرِ حَاجٌ تَامَّا حَجَّتُهُ
Kutipan tersebut memiliki arti, “Siapa yang berangkat ke masjid yang ia inginkan hanyalah untuk belajar kebaikan atau mengajarkan kebaikan, ia akan mendapatkan pahala haji yang sempurna hajinya.” (HR. Thabrani).
4. Membaca Tasbih, Tahmid, dan Takbir Setelah Shalat
Amalan lainnya membaca tasbih, tahmid, dan takbir setelah melaksanakan shalat. Abu Hurairah menjelaskan mengenai amalan ini. Di bawah merupakan hadits yang menjelaskan amalan membaca tasbih, tahmid, dan takbir.
“Ada orang-orang miskin datang menghadap Rasulullah. Mereka berkata, orang-orang kaya itu pergi membawa derajat yang tinggi dan kenikmatan yang kekal. Kaum mereka shalat sebagaimana kami shalat. Mereka puasa sebagaimana kami berpuasa. Tetapi, mereka memiliki kelebihan harta sehingga bisa berhaji, berumrah, berjihad, serta bersedekah. Rasulullah lantas bersabda, “Maukah kalian aku ajarkan suatu amalan yang dengan amalan tersebut kalian akan mengejar orang yang mendahului kalian dan dengannya dapat terdepan dari orang yang setelah kalian, Dan, tak ada seorang yang lebih utama daripada kalian, kecuali orang yang melakukan hal yang yang sama seperti yang kalian lakukan. Kalian bertasbih, bertahmid, dan bertakbir setiap akhir shalat sebanyak tiga puluh tiga kali.” Kami pun berselisih. Sebagian kami bertasbih tiga puluh tiga kali, bertahmid tiga puluh tiga kali, bertakbir tiga puluh empat kali. Aku pun kembali padanya. Rasulullah bersabda, “Ucapkanlah subhanallah walhamdulillah wallahu akbar, sampai tiga puluh tiga kali.” (HR. Bukhari, no.843).
Baca Juga: Mengenal Rukun Sholat dan Syarat yang Wajib Dilakukan
5. Melaksanakan Umrah saat Ramadan
Inilah 6 amalan yang pahalanya setara dengan ibadah haji lainnya dan juga penting untuk dilaksanakan karena Rasulullah telah bersabda,
فَإِذَا كَانَ رَمَضَانُ اعْتَمِرِى فِيهِ فَإِنَّ عُمْرَةً فِى رَمَضَانَ حَجَّةٌ
“Jika Ramadan tiba, berumrahlah saat itu karena umrah Ramdan senilai dengan haji.” (HR. Bukhari dan Muslim).
Selain itu, Imam Nawawi juga menjelaskan, “Yang dimaksud adalah umrah Ramadhan mendapat pahala seperti pahala haji. Tetapi, bukan berarti umrah Ramadan sama dengan haji secara keseluruhan. Sehingga, jika seseorang punya kewajiban haji, lalu ia berumrah di bulan Ramadhan, maka umrah tersebut tak bisa menggantikan haji tadi.” (Syarh Shahih Muslim, 9:2).
6. Berbakti Kepada Orang Tua
Faktanya, inilah 6 amalan yang pahalanya setara dengan ibadah haji dan termasuk dalam salah satu kegiatan yang bisa Anda lakukan setiap saat. Anas bin Malik menjelaskan,
إِنِّي أَشْتَهِي الْجِهَادَ وَلا أَقْدِرُ عَلَيْهِ، قَالَ: هَلْ بَقِيَ مِنْ وَالِدَيْكَ أَحَدٌ ؟ قَالَ: أُمِّي، قَالَ: فَأَبْلِ اللَّهَ فِي بِرِّهَا، فَإِذَا فَعَلْتَ ذَلِكَ فَأَنْتَ حَاجٌّ، وَمُعْتَمِرٌ، وَمُجَاهِدٌ، فَإِذَا رَضِيَتْ عَنْكَ أُمُّكَ فَاتَّقِ اللَّهَ وَبِرَّهَا
“Ada seseorang yang mendatangi Rasulullah dan ia sangat ingin pergi berjihad, namun tidak mampu. Rasulullah bertanya padanya apakah salah satu dari kedua orang tuanya masih hidup. Ia menjawab, Ibunya masih hidup”. Rasulullah berkata, “Bertakwalah pada Allah dengan berbuat baik pada ibumu. Jika engkau berbuat baik padanya, maka statusnya adalah seperti berhaji, berumrah, dan berjihad”. (HR. At-Thabrani).
Baca Juga: Mengenal Rukun dan Wajib Haji yang Perlu Dipahami Seorang Muslim
Laksanakan Ibadah dengan Niat untuk Mendulang Pahala!
Inilah 6 amalan yang pahalanya setara dengan ibadah haji yang bisa Anda amalkan kapan saja. Nyatanya, berbakti kepada orang tua juga termasuk dalam salah satu amalan dengan pahala setara melaksanakan haji. Selain itu, tentu saja melaksanakan shalat fardhu 5 waktu menjadi kunci utama untuk mendulang pahala.
Tetapi, bukan berarti dengan melaksanakan keenam amalan tersebut Anda sudah tidak wajib melaksanakan haji. Kegiatan haji masih terus berlaku, namun amalan tersebut dapat sebagai hal positif untuk kehidupan Anda. Tetap lakukan kebaikan sepanjang umur agar lebih dekat dengan Allah SWT!