Ini Doa agar Ujian Lancar dan Meraih Hasil yang Berkah
Selain tekun belajar, salah satu upaya yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan nilai bagus adalah berdoa. Doa agar ujian lancar menunjukkan bahwa Anda membutuhkan pertolongan Allah SWT untuk mendapatkan hasil yang baik.
Bagi Anda yang ingin mengetahui bagaimana bacaan doa beserta artinya untuk mendapat kemudahan dalam mengerjakan ujian (baik ujian sekolah, ujian masuk perguruan tinggi, ujian CPNS, dan serangkaian ujian formal lainnya), simak pembahasan berikut ini.
Mengapa Harus Berdoa?
Anda mungkin sudah kerap mendengar anjuran untuk berdoa kepada Allah SWT. Hal ini tidak terlepas dari kedudukan manusia yang tidak berdaya tanpa bantuan dari Sang Pencipta. Itulah mengapa berkomunikasi dengan Allah melalui doa menunjukkan tanda kerendahan diri seorang hamba terhadap keagungan Tuhan-nya.
Selain itu, dalam Al-Quran juga terdapat perintah langsung untuk berdoa. Perintah ini terdapat pada Surah Ghafir ayat 60 dengan bunyi:
وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُونِي أَسْتَجِبْ لَكُمْ إِنَّ الَّذِينَ يستكبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِي سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ
wa qâla rabbukumud‘ûnî astajib lakum, innalladzîna yastakbirûna ‘an ‘ibâdatî sayadkhulûna jahannama dâkhirîn
Artinya: "Dan Tuhanmu telah berfirman, 'Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahanam dalam keadaan hina dina'."
Bahkan, anjuran berdoa semakin diperkuat melalui hadis yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi. Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa yang tidak meminta kepada Allah, maka Allah akan murkainya.”
Bunyi hadis ini sarat akan pesan yang menekankan pentingnya umat Islam untuk terus berdoa dan bergantung kepada-Nya.
Terlebih, doa memiliki kekuatan yang mampu mengubah nasib seseorang. Jadi, bagi Anda yang akan menempuh tes, penting untuk membaca doa agar diberi kemudahan dan kelancaran saat ujian.
Baca Juga: 7 Doa agar Cepat Dapat Kerja yang Berkah dan Amalannya
Bacaan Doa agar Ujian Lancar dan Artinya
Salah satu alasan mengapa seseorang bisa mengerjakan ujiannya dengan lancar, yakni karena mereka mengingat dan menguasai materi tes. Itu artinya belajar adalah step paling awal yang menjadi usaha manusia untuk mendapatkan ilmu sebagai bekal mengerjakan ujian.
Maka dari itu, Anda bisa berdoa kepada Allah SWT saat belajar materi ujian supaya ilmunya dapat terserap ke otak secara maksimal. Berikut adalah contoh bunyi doa beserta artinya:
اَللَّهُمَّ انْفَعْنِي بِمَا عَلَّمْتَنِي، وَعَلِّمْنِي مَا يَنْفَعُنِي، وَارْزُقْنِي عِلْمًا يَنْفَعُنِي وَزِدْنِي عِلْمًا، اَلْحَمْدُ لِلَّهِ عَلَى كُلِّ حَالٍ، وَأَعُوذُ بِاللَّهِ مِنْ حَالِ أَهْلِ النَّار.
Allohummanfa’nibima ‘allamtaniwa ‘allimni ma yanfa’uniwarzuqni ‘ilmanyanfa’uniwazidni ‘ilman, alhamdulillahi ‘ala kullihalinwaa’uzubillahi min hali ahlin nari.
“Ya Allah, berikanlah manfaat kepadaku atas apa yang telah Engkau ajarkan kepadaku, dan ajarkanlah kepadaku apa yang bermanfaat bagiku, serta tambahkanlah ilmu kepadaku. Segala puji bagi Allah atas segal hal, dan aku berlindung pada Allah dari keadaan ahli neraka.” (HR. At-Tirmidzi)
Namun, jika doa agar ujian lancar tersebut terlalu panjang, Anda bisa menggunakan potongan ayat dari Surat At-Thaha ayat 144 yang juga meminta tambahan ilmu.
وَقُلْ رَبِّ زِدْنِي عِلْمًا
Rabbii zidnii ilma
“Dan katakanlah, ‘Wahai Rabb-ku, tambahkanlah kepadaku ilmu.”
Ketika ilmu telah melekat, mengerjakan soal ujian bukan lagi perkara besar. Anda akan mampu menjawab setiap soal berdasarkan ilmu yang dipelajari sebelumnya berkat pertolongan dari Allah SWT.
Adapun doa untuk menghadapi ujian lisan misalnya, Anda bisa mempraktikkan doa Nabi Musa AS yang terdapat pada Surat Thaha ayat 25-28.
رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي, وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي, وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِي, يَفْقَهُوا قَوْلِي
Rabbisy syrahlii shadrii, wa yassirlii amrii, wahlul ‘uqdatam millisaanii, yafqahu qaulii.
Artinya: “Ya Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku.”
Doa tersebut bisa Anda panjatkan untuk meminta kesabaran atau ketenangan dari Allah SWT agar bisa melaksanakan ujian dengan lancar tanpa tertekan. Apalagi, jika Anda akan menghadapi tes lisan seperti wawancara atau presentasi yang membutuhkan kelancaran berbicara.
Baca Juga: Inilah Amalan dan Doa Agar Dimudahkan Segala Urusan
Bacaan Doa agar Dipermudah Mengerjakan Soal
Setelah membaca doa sebelumnya, kini Anda akan belajar seperti apa bacaan doa memohon kemudahan dalam berbagai urusan, termasuk ujian. Dari Anas bin Malik, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
اللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً وَأَنْتَ تَجْعَلُ الحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً
Allahumma laa sahla illa maa ja’altahu sahlaa, wa anta taj’alul hazna idza syi’ta sahlaa
Artinya: “Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali yang Engkau buat mudah. Dan engkau menjadikan kesedihan (kesulitan), jika Engkau kehendaki pasti akan menjadi mudah.” (Hadits ini dikeluarkan oleh Ibnu Hibban dalam Shahihnya (3/255). Dikeluarkan pula oleh Ibnu Abi ‘Umar, Ibnus Suni dalam ‘Amal Yaum wal Lailah).
Faedah dari doa tersebut di antaranya Allah SWT adalah satu-satunya Tuhan yang mampu memberikan kemudahan bagi setiap hambanya. Jika Allah berkehendak, apa pun kesulitan bisa berubah menjadi kemudahan.
Selain itu, Anda mungkin pernah merasa cemas atau gugup sebelum mengerjakan tulisan. Perasaan cemas ini bisa berdampak buruk saat ujian nanti karena Anda tidak bisa fokus. Berikut doa agar ujian lancar dan mendapat nilai bagus dengan meminta supaya Allah menghilangkan rasa takut dan cemas.
اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْهَمِّ وَالْحَزَنِ، وَالْعَجْزِ وَالْكَسَلِ، وَالْجُبْنِ وَالْبُخْلِ، وَضَلَعِ الدَّيْنِ، وَغَلَبَةِ الرِّجَالِ
Allahumma Inni a’udzubika min alhammi wal hazani, walajzi, walkasali, waljubni, walbukhli, wal dhola’i ddaini, wa gholabatir rijali.
“Ya Tuhanku, aku berlindung kepada-Mu dari rasa sedih serta kecemasan, dari rasa lemah serta kemalasan, dari sifat pengecut, bakhil, dan beban hutang serta tekanan orang-orang jahat.” (HR. Bukhari)
Baca Juga: Amalan dan Doa Mendapatkan Jodoh Menurut Ajaran Islam
Adab ketika Berdoa yang Harus Diperhatikan
Meminta doa agar ujian lancar kepada Allah SWT juga harus memperhatikan adab. Melansir dari Rumaysho.com, salah satu adab ketika berdoa adalah tidak boleh mengatakan ‘aku sudah berdoa lalu tidak terkabul’. Orang yang mengatakan hal tersebut termasuk golongan orang yang tergesa-gesa dalam berdoa.
Seharusnya, manusia terus menaruh harapan terkabulnya suatu doa yang ia panjatkan. Jangan berputus asa dari berdoa dan yakinlah Allah akan mengabulkannya.
Sementara adab berdoa selanjutnya adalah menyanjung Allah, bershalawat kepada nabi, menghadap kiblat, berdoa dalam keadaan suci, mengangkat tangan saat berdoa, serta memintanya dengan penuh pengharapan dan rasa takut.
Baca Juga: Amalan Doa Penenang Hati dan Pikiran
Sudah Tahu Bacaan Doa agar Ujian Lancar?
Berdasarkan beberapa bacaan doa yang telah disebutkan sebelumnya, Anda bisa mempraktikannya agar dimudahkan ketika mengerjakan ujian. Namun, penting untuk diperhatikan bahwa Anda juga perlu melakukan usaha belajar di samping membaca doa agar ujian lancar.
Belajar tanpa berdoa itu sia-sia. Berdoa saja tanpa belajar juga sama percumanya. Maka dari itu, Anda harus mengusahakan keduanya untuk meraih hasil yang terbaik di ujian nantinya.
Sama halnya dengan ibadah, perlu khusyuk dan tampil rapi. Berpakaianlah dengan rapi dan gunakan sarung berkualitas dari Banggabersarung.com. Terdapat banyak promo menanti dan pilihan desain warna-warni. Cek websitenya sekarang dan raih promo serunya sebelum kehabisan!